Gambar Sampul IPS · Bab 3 Kenampakan Alam Dunia
IPS · Bab 3 Kenampakan Alam Dunia
Sajimin

22/08/2021 15:50:07

SD 6 K 13

Lihat Katalog Lainnya
Halaman

Tujuan Pembelajaran

Setelah mempelajari bab ini, siswa diharapkan dapat mengidentifikasi benua-benua.

KENAMPAKAN ALAM DUNIA

3

BAB

Bumi merupakan bagian dari tata surya. Terdapat 8 planet dalam sistem tata

surya. Bumi adalah salah satunya. Bumi diperkirakan terbentuk 4,65 miliar tahun

yang lalu. Kehidupan pertama di bumi dimulai 3,5 miliar tahun yang lalu. Bagaimana

perkembangan kehidupan di bumi? Apa pula pengaruh kenampakan alam di bumi

terhadap keadaan sosial masyarakat?

Sumber:

Ensiklopedia Geografi.

IPS SD/MI Kelas VI

60

Peta Konsep

Proses Pembentukan Bumi

terbentuk

Pangea

Benua

terpisah menjadi

Negara-Negara

Asia

Amerika

Afrika

Eropa

Australia

terdiri dari

terdapat

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

61

Coba kamu perhatikan peta fisik bumi!

Dari peta tersebut dapat kita ketahui

bahwa bentang alam bumi terdiri dari pegunungan, dataran, gurun, sungai,

danau, serta laut. Kenampakan alam utama di bumi berupa pegunungan.

Wilayah bumi terbagi atas benua-benua. Dalam perkembangannya, di tiap

benua muncul negara-negara. Lahan permukaan bumi diakui sebagai milik

193 negara. Negara paling tua adalah San Marino yang berdiri sejak tahun

301. Negara muda adalah Timor Leste yang berdiri tahun 2002. Negara paling

muda adalah Montenegro yang berdiri tahun 2006.

Tiap negara mengalami perkembangan yang berbeda-beda. Ada negara

yang termasuk kelompok negara maju dan ada negara yang masuk ke dalam

kelompok negara berkembang. Perkembangan tiap negara dipengaruhi oleh

berbagai faktor, seperti keadaan alam dan kualitas penduduknya.

Bagaimana kondisi di tiap benua? Kenampakan alam apa saja yang terdapat di

tiap benua? Bagaimana pula perkembangan negara-negara di tiap benua? Untuk

mengetahuinya, mari kita pelajari materi berikut ini!

A.

Benua di Permukaan Bumi

Berdasarkan penelitian, hingga saat ini bumi merupakan satu-satunya

planet yang memiliki kehidupan. Bumi terbagi atas benua-benua. Benua adalah

daratan yang cukup luas di permukaan bumi. Daratan tersebut mencakup 29%

permukaan bumi.

Bagaimana proses terbentuknya benua?

Sekitar 200 juta tahun yang lalu, semua daratan di bumi tergabung dalam

sebuah benua raksasa. Benua tersebut dinamakan

Pangea.

Sekitar 110 juta tahun

yang lalu,

Pangea

terpisah menjadi sejumlah daratan. Pada masa ini terbentuk

daratan Afrika dan Amerika Selatan. Adapun saat ini terdapat 6 benua di bumi,

yaitu Benua Asia, Benua Amerika, Benua Afrika, Benua Eropa, dan Benua

Australia, dan Benua Antartika.

Gambar 3.1

Proses terbentuknya benua.

Sumber:

Ensiklopedia Geografi.

123

IPS SD/MI Kelas VI

62

Perlu kamu ketahui bahwa terdapat 2 pendapat mengenai pembagian

benua. Pendapat pertama menyatakan bahwa bumi terbagi atas 6 benua.

Pendapat yang lain mengatakan bahwa bumi terbagi atas 7 benua. Dalam

pembagian ini, Benua Amerika terbagi atas 2 benua, yaitu Benua Amerika

Utara dan Benua Amerika Selatan.

Bumi dikelilingi oleh samudra dan

laut. Samudra menjadi penghubung

antarbenua. Samudra tersebut adalah

Samudra Pasifik, Samudra Atlantik,

Samudra Hindia, dan Samudra Arktik.

Samudra Pasifik menghubungkan

antara Benua Asia dan Benua

Australia dengan Benua Amerika.

Samudra Atlantik menghubungkan

antara Benua Amerika dengan Benua

Eropa dan Benua Afrika. Samudra

Hindia menghubungkan antara

Benua Afrika, Benua Asia, dan Benua

Australia dengan Kutub Selatan.

Samudra Pasifik merupakan samudra

terluas di dunia.

Adapun laut yang ada di bumi

antara lain Laut Cina Selatan, Laut

Karibia, Laut Andaman, dan Laut

Tengah. Laut terluas adalah Laut

Cina Selatan.

Selain samudra dan laut,

kenampakan alam yang ada di bumi

adalah sungai, danau, pegunungan,

dataran rendah, dan dataran tinggi.

Sungai terpanjang di bumi adalah

Sungai Nil di Afrika. Gunung tertinggi

adalah

Mount Everest

di India. Dataran

terendah di Bumi adalah

Laut Mati.

Bumi juga memiliki suhu udara yang bervariasi. Tempat paling panas

adalah Al Aziziyah di Libya. Sedangkan tempat paling dingin adalah

Vostok

Station

di Antartika. Suhu udara di Al Aziziyah mencapai 58

o

C. Sedangkan

suhu di

Vostok Station

hanya –89

o

C. Tempat paling kering di bumi adalah

Gurun Atacama, Cili. Sedangkan tempat paling basah adalah Tutunendo,

Kolombia.

Gambar 3.2

Salah satu kenampakan alam di Samudra

Pasifik.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Gambar 3.3

Laut Mati.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

63

Selanjutnya, kita akan membahas keadaan di tiap benua.

Mari kita cermati

uraian berikut ini!

1. Benua Asia

Benua Asia

Luas Benua Asia mencapai sepertiga luas daratan bumi, yaitu 44,6 juta km

2

.

Benua Asia dan Benua Eropa terletak pada satu daratan yang hanya dibatasi

oleh Pegunungan Ural dan Pegunungan Kaukasus. Asia merupakan benua

terbesar di dunia.

a. Letak

Secara astronomis, Benua Asia terletak antara 11

o

16’ LU – 77

o

41’ LU dan

antara 26

o

04’ BT – 169

o

40’ BT. Adapun batas-batas benua Asia yaitu:

1) Sebelah utara: Samudra Arktik dan Laut Bering.

2) Sebelah selatan: Samudra Hindia.

3) Sebelah timur: Samudra Pasifik.

4) Sebelah barat: Laut Tengah dan Laut Merah.

b. Kenampakan alam

Kenampakan alam Benua Asia sangat bervariasi. Di Benua ini dapat

ditemukan titik tertinggi di dunia dan sekaligus titik terendah di dunia. Titik

tertinggi terdapat di Pegunungan Himalaya, tepatnya adalah Mount Everest.

Adapun titik terendah adalah Laut Mati di Yordania.

IPS SD/MI Kelas VI

64

Secara geologis, Benua Asia merupakan benua paling aktif di dunia.

Banyak gunung api di benua ini, terutama di kawasan Asia Timur. Kawasan

ini menghadap ke Samudra Pasifik.

Wilayah Asia Tengah merupakan daerah paling bergunung-gunung di

dunia. Kawasan ini juga jauh dari pelabuhan. Semua wilayah Asia Tengah

berupa daratan. Kawasan ini jauh dari samudra. Pada umumnya, Asia Tengah

merupakan daerah kering.

Di kawasan Asia Selatan dapat dijumpai dataran rendah, terutama di India

dan Bangladesh. Daerah ini dialiri sungai-sungai besar, seperti Sungai Gangga

dan Sungai Indus. Sungai juga dapat ditemui di kawasan Asia Timur, seperti

Sungai Kuning (Sungai Huang Ho) dan Sungai Yang Tze.

Kawasan Asia Barat merupakan daratan luas berbatu, gurun pasir, dan

pegunungan. Di daerah ini banyak terdapat gurun pasir, seperti Gurun Rub’al

Khali dan Gurun An Nafud. Kenampakan alam lain di kawasan Asia Barat

adalah sungai, seperti Sungai Eufrat dan Sungai Tigris. Gurun pasir juga dapat

dijumpai di Asia Tengah dan Asia Timur. Gurun pasir terbesar di Asia Timur

adalah Gurun Gobi.

Gambar 3.4

Gurun Gobi.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Gambar 3.5

Sungai Kuning di Cina.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Benua Asia memiliki iklim

yang bervariasi. Ada kawasan yang

beriklim mediterania, seperti di Asia

Barat. Iklim tropis/subtropis gurun

terdapat di kawasan Asia Barat.

Iklim subtropis terdapat di kawasan

Asia Timur.

Gugusan kepulauan banyak

ditemui di Asia Tenggara. Kawasan

ini beriklim tropis seperti di Asia

Tenggara. Di Benua Asia juga memiliki

banyak hutan. Sekitar 16% wilayah

Asia ditutupi hutan. Kawasan hutan

terbesar terdapat di Siberia, Cina, dan

Asia Tenggara.

Gambar 3.6

Kawasan hutan di Asia Tenggara.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

65

c. Keadaan penduduk

Asia merupakan benua terpadat

di dunia. Sekitar 60% penduduk dunia

tinggal di Asia. Bahkan, seperlima

penduduk dunia tinggal di Asia

Selatan. Cina, India, dan Indonesia

tercatat sebagai 4 besar dunia dalam

hal jumlah penduduk. Namun ada

pula wilayah Benua Asia yang tidak

dihuni, seperti beberapa tempat di

Siberia, Tibet, dan Saudi Arabia.

Penduduk Asia terdiri dari berbagai rumpun, seperti:

1) Orang Mongolia, Cina, Jepang, Korea, Mancu, Melayu, Tibet, dan Thailand

termasuk rumpun

Mongoloid. Ciri-ciri yang dimiliki antara lain kulit

kuning dan bermata sipit.

2) Orang Yahudi, Arab, Iran, dan India termasuk rumpun Kaukasoid. Ciri-

cirinya antara lain kulit putih dan bermata biru.

3) Orang Asia Selatan dan Asia Tenggara termasuk rumpun Negroid. Ciri-

cirinya antara lain kulit hitam, rambut keriting, dan bibir tebal.

Kegiatan ekonomi yang dilakukan penduduk di Benua Asia sangat

beragam. Daerah Asia Timur banyak berkembang sektor industri. Di kawasan

barat, bidang pertambangan menjadi kegiatan ekonomi utama penduduk.

Bidang pertanian dan kehutanan banyak dilakukan penduduk di kawasan

Asia Tenggara dan Asia Selatan.

d. Pembagian kawasan

Benua Asia terbagi menjadi 5 kawasan, yaitu:

1) Asia Barat

Kawasan Asia Barat dikenal juga dengan sebutan Timur Tengah. Negara-

negara di kawasan ini yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Arab Saudi

Riyadh

Israel

Tel Aviv

Irak Baghdad

Palestina

Jerusalem

Iran Teheran

Kuwait Kuwait

City

Yaman Sana

Qatar

Doha

Turki Ankara

Siprus

Nicosia

Oman

Muscat

Lebanon

Beirut

Suriah

Damaskus

Bahrain Manamah

Yordania Amman

Uni Em

irat Arab Abu Dhabi

Asia merupakan benua terluas. Luas

Benua ini mencapai sepertiga luas

daratan bumi.

Jangan Lupakan

IPS SD/MI Kelas VI

66

2) Asia Tengah

Negara-negara di kawasan Asia Tengah yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Armenia Jerevan

Uzbekistan

Taschkent

Kazakhstan

Alma Ata/Astama

Kyrgistan

Bishkek

Azerbaijan Baku

Tajikistan

Dushanbe

Turkmenistan

Askhabad

Afganistan Kabul

3) Asia Selatan

Negara-negara di kawasan Asia Barat yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

India New

Delhi

Nepal Kathamandu

Bhutan Thimphu

Bangladesh Dakka

Srilanka

Kolombo

Pakistan Islamabad

Maladewa/

Maldives

Male

4) Asia Timur

Negara-negara di kawasan Asia Timur yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Jepang Tokyo

Korea Utara

Pyongyang

Cina Beijing

Korea

Selatan

Seoul

Taiwan Taipeh

Mongolia Ulan Bator

5) Asia Tenggara

Negara-negara di kawasan Asia Tenggara yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Indonesia Jakarta

Vietnam Hanoi

Malaysia

Kuala Lumpur

Kamboja

Phnom Penh

Filipina Manila

Myanmar

Yangoon/Rangoon

Thailand Bangkok

Laos

Vientiane

Singapura Singapura

Timor Leste Dili

Brunei

Darussalam

Bandar Seri

Begawan

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

67

2. Benua Eropa

Pernahkah kamu mendengar istilah Jazirah Eurasia?

Jazirah tersebut

merupakan letak dari Benua Asia dan Benua Eropa. Pada hakikatnya, kedua

benua membentuk satu jazirah yang disebut Eurasia.

a. Letak

Secara astronomis, Benua Eropa terletak pada 71

o

8’ LU – 36

o

LU dan antara

66

o

BT – 9

o

30’ BB. Batas-batas Benua Eropa yaitu:

1) Sebelah utara: Laut Es Utara.

2) Sebelah selatan: Laut Tengah.

3) Sebelah timur: Benua Asia.

4) Sebelah barat: Samudra Atlantik.

b. Kenampakan alam

Kenampakan alam di Benua

Eropa antara lain pegunungan,

dataran tinggi, dataran rendah, dan

sungai. Kawasan hutan juga banyak

terdapat di Benua Eropa, terutama

di Eropa utara. Kawasan ini juga

banyak memiliki dataran tinggi.

Daerah ini bergunung-gunung dan

sangat curam, sehingga tidak banyak

dihuni penduduk. Dataran tinggi

juga dapat ditemui di Eropa Barat.

Dataran tinggi ini membentang dari

Prancis hingga Samudra Arktik. Selain

dataran tinggi, di Eropa Barat terdapat

daerah dengan ketinggian di bawah

permukaan laut.

Di Eropa Tengah terdapat Pegunungan Alpen. Pegunungan Alpen

membentang hingga ke semua kawasan benua. Puncak dari rangkaian

Pegunugan Alpen adalah Gunung Elbrus. Di bagian timur, membentang

Pegunungan Ural yang menjadi batas alam antara Benua Eropa dengan Benua

Asia. Sungai penting di Kawasan Eropa Tengah adalah Sungai Danube. Sungai

ini mengalir hingga ke Eropa Timur. Sungai-sungai penting lain di Eropa

adalah Sungai Thames, Sungai Loire, Sungai Rein, dan Sungai Meuse.

Daerah Eropa Selatan di kelilingi oleh laut. Laut Tengah di sebelah timur

dan selatan, Samudra Atlantik di sebelah utara dan barat, serta sekitar Laut

Tengah terdapat kawasan hutan.

Di Benua Eropa berlaku beberapa macam iklim. Di Eropa Utara berlaku

iklim kutub. Di Eropa Barat berlaku iklim kontinental. Iklim tundra berlaku di

Eropa Tengah. Iklim mediterania berlaku di Eropa Selatan. Adapun di Eropa

Timur berlaku iklim benua.

Gambar 3.7

Pegunungan Ural merupakan batas alam antara

Benua Eropa dengan Benua Asia.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

IPS SD/MI Kelas VI

68

Gambar 3.8

Salah satu kenampakan alam Benua Eropa.

Sumber:

Ensiklopedia Geografi.

Gambar 3.9

Sungai Danube di Hungaria.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

c. Keadaan penduduk

Terdapat beberapa suku bangsa di Benua Eropa, yaitu:

1)

di Jerman, Belanda, Denmark, Swedia, dan Inggris, terdapat suku bangsa

Germania,

2) di Rusia, Polandia, Bulgaria, Cekoslowakia, Serbia, dan Kroasia, terdapat

suku bangsa Slavia,

3) di Italia, Spanyol, dan Portugal, terdapat suku bangsa Mediterania,

4) Suku Alpen, mendiami Prancis dan Swiss.

Kegiatan ekonomi utama

penduduk Eropa sangat beragam.

Kegiatan ekonomi utama adalah

industri. Sektor industri yang

dilakukan penduduk Eropa antara

lain industri jasa, industri makanan,

dan elektronik. Selain industri, sektor

pertanian juga banyak dilakukan

penduduk terutama di daerah barat.

Industri pertanian dan pengolahan

makanan juga menjadi kegiatan

ekonomi utama penduduk di kawasan

Eropa Tengah.

Di daerah selatan, kegiatan

ekonomi yang banyak dilakukan

penduduk adalah industri pariwisata.

Hal ini karena kawasan selatan

memiliki bentang alam yang indah.

Di kawasan timur, kegiatan ekonomi

penduduk terutama di bidang industri

sereal.

Gambar 3.10

Pengepresan keju di Swiss.

Sumber:

Ensiklopedia Geografi.

Kegiatan ekonomi utama penduduk

Eropa adalah industri.

Jangan Lupakan

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

69

d. Pembagian wilayah

Terdapat 5 kawasan di Benua Eropa, yaitu:

1) Eropa Utara

Negara-negara di kawasan Eropa Utara yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Swedia Stockholm

Denmark Kopenhagen

Norwegia Oslo

Finlandia Helsinki

2) Eropa Barat

Negara-negara di kawasan Eropa Barat yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Inggris

London

Belgia Brussel

Belanda

Amsterdam

Luksemburg

Luksemburg

Prancis Paris

Jerman Berlin

Irlandia Dublin

3) Eropa Tengah

Negara-negara di kawasan Eropa Tengah yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Swiss Bern

Hungaria

Budapest

Republik Ceko

Praha

Austria

Wina

Polandia Warsawa

Slowakia

Bratislava

4) Eropa Selatan

Negara-negara di kawasan Eropa Selatan yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Malta Valletta

Yunani Athena

Albania

Tirana

Spanyol Madrid

Macedonia Skopje

Italia

Roma

Slovenia Ljubjana

Portugal Lisabon

Bosnia Sarajevo

Serbia Beograd

Kroasia Zagreb

Montenegro Titograd

IPS SD/MI Kelas VI

70

Di kawasan Eropa Selatan terdapat negara-negara Balkan.

Apa yang

dimaksud dengan Negara Balkan? Negara mana saja yang termasuk Negara Balkan?

Negara Balkan yaitu negara yang terletak di Semenanjung Balkan. Negara-

negara tersebut yaitu Kroasia, Bosnia Herzegovina, Serbia, Montenegro,

Macedonia, Albania, dan Yunani.

5) Eropa Timur

Negara-negara di kawasan Eropa Timur yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Bulgaria Sofia

Rusia

Moskow

Georgia Tbilisi

Moldova Cishinau

Lithuania

Vilnius

Estonia Tallin

Rumania Bukarest

Latvia

Riga

Ukrania Kiev

Belarusia Minsk

Tahukah kamu bahwa kawasan Eropa Timur terdapat negara-negara yang disebut

Negara Baltik? Apa maksudnya?

Negara Baltik adalah negara-negara yang berada

di sekitar Laut Baltik. Negara-negara tersebut yaitu Latvia, Lithuania, Estonia,

Belarusia, Ukraina, Moldova, Rumania, dan Bulgaria.

Negara tertua di dunia adalah

San Marino. Negara ini berdiri

tahun 301. Negara termuda adalah

Montenegro yang berdiri tahun

2006.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Ensiklopedi

3. Benua Amerika

Benua Amerika ditemukan oleh Christophorus Columbus dari Spanyol

pada tahun 1492. Columbus mendarat di Kepulauan Bahama. Nama Amerika

diambil dari nama

Amerigo Vespucci

yang mendarat di Brazil bersama

Columbus

pada tahun 1500. Nama tersebut dipakai sebagai penghargaan kepada Amerigo

Vespucci.

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

71

a. Letak

Luas Benua Amerika kurang lebih 42.188.568 km

2

. Secara astronomis,

Benua Amerika terletak antara 83

o

07’ LU – 56

o

LS dan antara 34

o

45’ BB – 172

o

27’

BT. Benua Amerika tidak memiliki batas daratan. Batas-batas Benua Amerika

yaitu:

1) Sebelah utara: Laut Es dan Selat Davis.

2) Sebelah timur: Atlantik dan Laut Karibia.

3) Sebelah selatan: Laut Kutub Selatan.

4) Sebelah barat: Samudra Pasifik dan Laut Bering.

b. Kenampakan alam

Kenampakan alam Benua

Amerika antara lain pegunungan,

dataran tinggi, dataran rendah, dan

sungai. Pegunungan utama di Benua

Amerika adalah Pegunungan Rocky

dan Pegunungan Andes. Pegunungan

Rocky di Amerika Utara membujur di

sisi barat membentang dari utara ke

selatan. Adapun Pegunungan Andes

di Amerika Selatan membentang di

sepanjang tepi barat Amerika Selatan.

Puncak tertinggi di Benua Amerika

adalah Gunung Aconcagua. Gunung

ini termasuk rangkaian Pegunungan

Andes. Pegunungan lain yang terdapat di Benua Amerika adalah Pegunungan

Appalaghian. Pegunungan ini membentang di bagian timur kawasan Amerika

Utara.

Kenampakan alam berupa dataran tinggi antara lain Dataran Tinggi

Kolorado, Tanah Tinggi Guyana, Tanah Tinggi Brazil, dan Dataran Tinggi

Patagonia. Adapun kenampakan

alam berupa dataran rendah terdapat

di Semenanjung Yucatan dan Amerika

Selatan. Dataran rendah tersebut

antara lain Lembah Amazon, Lembah

Orinoko, dan Lembah Paraguay

Parana. Lembah Amazon merupakan

kawasan hutan tropis terbesar di

dunia.

Sungai-sungai utama di Benua

Amerika yaitu Sungai Mississippi

dan Sungai Missouri. Aliran sungai

tersebut membentuk ngarai yang

disebut

Grand Canyon

di Dataran

Tinggi Kolorado.

Gambar 3.11

Hutan di Lembah Amazon.

Sumber:

Ensiklopedia Geografi.

Gambar 3.12

Grand Canyon.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

IPS SD/MI Kelas VI

72

Benua Amerika mengalami seluruh tipe iklim. Hal tersebut terjadi karena

wilayah benua ini membentang dari kutub utara hingga kutub selatan. Iklim

yang berlaku di Benua Amerika yaitu:

1) di Amerika Serikat bagian timur sampai perbatasan dengan Kanada berlaku

iklim kontinental atau iklim darat,

2) di sebelah barat Amerika Serikat (Gurun Mojave) dan Pantai Cile berlaku

iklim kering atau iklim gurun,

3) di Kanada dan Dataran Tinggi Brazilia berlaku iklim stepa,

4) di daerah dekat kutub berlaku iklim dingin,

5) di Amerika Selatan bagian utara berlaku iklim tropis.

c. Keadaan penduduk

Penduduk asli Benua Amerika terdiri dari orang Indian dan Eskimo.

Dahulu banyak suku bangsa yang mendiami Benua Amerika, seperti suku

bangsa Aztek, Maya, Olmet, Toltek , Chavin, Moche, Chimu, dan Inka. Saat ini,

sebagian besar penduduk Benua Amerika adalah bangsa pendatang. Mereka

datang dari Eropa, Afrika, dan Asia.

Gambar 3.13

Orang Indian di Amerika Selatan.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Gambar 3.14

Orang Eskimo.

Sumber:

www.ereoh.com

Di daerah Amerika Utara, banyak penduduk tinggal di daerah perkotaan.

Berbagai kegiatan ekonomi dilakukan penduduk di wilayah ini. Belahan

Amerika Utara juga memiliki banyak daerah subur.

Lahan pertanian juga banyak di temukan di kawasan Amerika Tengah.

Pertanian menjadi kegiatan ekonomi utama penduduk kawasan ini. Hasil

pertaniannya antara lain jagung dan buncis. Daerah Amerika Tengah

menghasilkan 5 komoditas ekspor Benua Amerika, yaitu kopi, kapas, gula,

pisang, dan daging sapi. Namun demikian, banyak penduduk di kawasan

Amerika Tengah yang hidup di bawah garis kemiskinan.

Di kawasan Amerika Selatan, sebagian besar penduduk bagian utara

merupakan keturunan Indian. Kegiatan utama penduduk di daerah ini adalah

pertanian. Salah satu komoditas unggulannya adalah kopi. Adapun di daerah

selatan, sebagian penduduknya merupakan keturunan bangsa Eropa. Sebagian

besar daerah selatan tidak berpenghuni. Kegiatan ekonomi utama penduduk

di daerah selatan adalah peternakan.

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

73

d. Pembagian kawasan

Benua Amerika dibagi menjadi 3 kawasan, yaitu:

1) Amerika Utara

Negara-negara di kawasan Amerika Utara yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Meksiko Meksiko

City

Amerika Serikat

Washington DC

Kanada Ottawa

2) Amerika Tengah

Terdapat beberapa negara di kawasan Amerika Tengah yang terletak di

Kepulauan Karibia. Negara-negara di kawasan Amerika Tengah yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Jamaika Kingston

Dominika Roseau

Saint Vincent dan Grenadines

Kingstown

Barbados Bridgetown

Grenada St. George’s

Kuba Havana

Nikaragua

Managua

Honduras Tegucigalpa

Guatemala Guatemala City

Panama Panama City

Kosta Rika

Sanjose

Haiti Port-au-Prince

Bermuda Hamilton

Puerto Rico

San Juan

Belize Belmopan

El Salvador

San Salvador

Republik Dominika

Santo Domingo

Kepulauan Bahamas

Nassau

Trinidad dan Tobago

Port of Spain

Antigua dan Barbuda

St. John’s

IPS SD/MI Kelas VI

74

3) Amerika Selatan

Negara-negara di kawasan Amerika Selatan yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Cile Santiago

Suriname

Paramaribo

Bolivia

La Paz, Sucre

Guyana

Georgetown

Peru

Lima

Paraguay

Asuncion

Brazil Brazilia

Kolombia Bogota

Venezuela

Karakas

Argentina Buenos Aires

Ekuador Quito

Guiana Prancis Cayenne

Uruguay Montevideo

4. Benua Afrika

Afrika merupakan benua terluas kedua di Bumi. Wilayah benua ini

menempati seperlima luas daratan di permukaan bumi. Benua Afrika disebut

juga

Benua Hitam.

Hal ini karena sebagian besar penduduknya berkulit

hitam.

Benua Afrika

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

75

Sebagian besar wilayah Benua Afrika merupakan bekas jajahan bangsa

Eropa, terutama Inggris, Prancis, dan Belgia. Sebagian besar negara-negara di

benua tersebut baru merdeka dalam kurun waktu 50 tahun terakhir.

a. Letak

Secara astronomis, Benua Afrika terletak antara 37

o

21’ LU – 34

o

LS dan

antara 51

o

24’ BT – 17

o

BB. Adapun secara geografis, Afrika berbatasan dengan

Laut Merah dan Laut Tengah serta 2 samudra, yaitu Samudra Atlantik dan

Samudra Hindia. Di lepas pantai Samudra Pasifik terdapat Pulau Madagaskar

yang merupakan pulau terbesar keempat di dunia.

b. Kenampakan alam

Salah satu kenampakan alam di Benua Afrika adalah gurun pasir. Gurun

pasir terluas adalah Gurun Sahara. Gurun ini terletak di bagian utara benua.

Di bagian utara juga mengalir sungai terpanjang di dunia, yaitu Sungai Nil.

Di bagian tengah benua terdapat hutan belantara. Di hutan ini hidup

berbagai macam satwa. Satwa darat terbesar di dunia seperti gajah, badak,

dan jerapah hidup di hutan Afrika.

Kenampakan alam lain di Benua Afrika adalah dataran tinggi. Dataran

tinggi Afrika terdapat di bagian selatan. Daerah dataran tinggi dibedakan

menjadi 2, yaitu Afrika Atas dan Afrika Bawah.

Di bagian timur benua terdapat lembah. Salah satu lembah yang terkenal

adalah Retak Besar (

Great Rift Valley

). Lembah tersebut memanjang dari

Suriah, Jordania, melalui Laut Merah sampai ke Sungai Shire. Di daerah

lembah terdapat danau-danau penting di Afrika, yaitu Danau Victoria, Danau

Tanganyika, Danau Malaus, dan Danau Turkana. Di daerah Lembah Retak

Besar juga terdapat rangkaian gunung api. Puncak tertinggi dari rangkaian

gunung api tersebut adalah Gunung Kilimanjaro.

Gambar 3.15

Oasis di Gurun Sahara.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Gambar 3.16

Gajah Afrika.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

IPS SD/MI Kelas VI

76

c. Keadaan penduduk

Benua Afrika dihuni penduduk

dengan beragam suku bangsa. Lebih

dari 3.000 suku bangsa mendiami

benua ini. Penduduk asli Benua

Afrika adalah bangsa Negro. Suku

bangsa ini dapat dibagi menjadi

beberapa kelompok, seperti Negro

Pignes, Negro Bantu, Negro Sudan,

dan Negro Niger.

Selain suku bangsa asli, Afrika juga didiami penduduk pendatang. Mereka

adalah bangsa Melayu, Arab, dan Eropa. Kepulauan Madagaskar banyak

didiami penduduk keturunan Melayu.

Secara umum, pembangunan di Benua Afrika berjalan lambat. Perang

saudara menjadi salah satu faktor penghambat kemajuan bangsa-bangsa

di benua ini. Berbagai bencana juga sering menimpa Benua Afrika, seperti

kelaparan, kekeringan, dan wabah penyakit.

d. Pembagian wilayah

Benua Afrika dibagi menjadi 5 kawasan, yaitu:

1) Afrika Utara

Negara-negara di kawasan Afrika Utara yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Mesir

Kairo

Aljazair

Aljir

Libya Tripoli

Maroko Rabat

Tunisia

Tunis

Sahara Barat

El Aainun

2) Afrika Timur

Negara-negara di kawasan Afrika Timur yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Ethiopia Addis Ababa

Djibouti Djibouti

Kenya Nairobi

Somalia Mogadishu

Uganda

Kampala

Sudan Khartoum

Rwanda Kigali

Zambia

Lusaka

Burundi Bujumbura

Malawi Lilongwe

Tanzania Dodoma dan

Dar Es Salaam

Penduduk asli benua Afrika adalah

bangsa Negro yang terbagi menjadi

beberapa kelompok.

Jangan Lupakan

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

77

3) Afrika Selatan

Negara di kawasan Afrika Selatan yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Afrika Selatan

Pretoria dan

Cape Town

Botswana

Gaborone

Namibia Windhoek

Angola Luanda

Zimbabwe Harare

Swaziland

Mbabane

Mozambik Maputo

Malagasi

Antanarivo

Lesotho Maseru

Komoro Moroni

4) Afrika Barat

Negara-negara di kawasan Afrika Barat yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Nigeria

Lagos

Guinea

Konakry

Niger Niamey

Guinea

Bissau

Bissau

Benin Porto

Novo

Gambia Banjul

Togo Lome

Senegal Dakar

Ghana Accra

Mauritania

Nouakchott

Pantai Gading

(Ivory Coast)

Yamoussoukro

Mali Bamako

Liberia Monravia

Burkina Faso

Ouagadougou

Sierra Leone

Freetown

5) Afrika Tengah

Negara-negara di kawasan Afrika Tengah yaitu:

Nama Negara

Ibu Kota

Nama Negara

Ibu Kota

Republik

Demokrat

Kongo (Zaire)

Kinshasa

Kamerun Younde

Kongo Brazzaville

Chad N’Djamena

Gabon Libreville

Guinea Ekuator Malabo

Afrika Tengah

Bangui

Sao Tome &

Principe

Sao Tome

IPS SD/MI Kelas VI

78

5. Benua Australia

Benua Australia disebut

Terra Australis Incognita

, artinya daerah di selatan

yang tidak diketahui. Pada tahun 1688, seorang penjelajah Inggris bernama

William Dampies menemukan Australia. Selanjutnya pada tahun 1770, James

Cook menyatakan bahwa Australia menjadi bagian dari Kerajaan Inggris.

Kerajaan Inggris kemudian membangun penjara di benua tersebut. Daerah

tempat pendirian penjara itu kini menjadi Kota Sydney.

a. Letak

Secara geografis, Benua Australia terletak di antara Samudra Hindia dan

Samudra Pasifik di sebelah selatan. Batas-batas Benua Australia yaitu:

1)

Sebelah utara: Laut Timor, Laut Arafuru, dan Selat Torres.

2) Sebelah timur: Samudra Pasifik, Laut Koral, dan Laut Tasman.

Secara astronomis, benua ini terletak pada 10

o

41’ LS – 43

o

39’ LS dan antara

113

o

09’ BT – 153

o

30’ BT. Benua Australia memiliki luas 7.682.300 km

2

. Luas

tersebut mencakup Pulau Tasmania dan pulau-pulau kecil di sekitarnya.

b. Kenampakan alam

Daratan Australia memiliki ketinggian di bawah 600 m. Maka dari itu,

Australia dikatakan sebagai benua datar. Sebagian besar wilayah Australia

sangat kering. Sekitar dua per tiga daratannya berupa gurun. Di bagian barat

terdapat Gurun Gibson dan Gurun Great Sandy. Di daerah ini juga terdapat

3 gurun yang disebut

Great Red Center.

Ketiga gurun tersebut, yaitu Gurun

Simpson, Gurun Tanami, dan Gurun Great Victoria.

Kenampakan alam utama di Australia adalah

Great Dividing Range

(Pegunungan Pembagi Besar). Rangkaian pegunungan tersebut yang berada

di Australia bagian timur.

Great Dividing Range

membentang dari utara ke

selatan. Puncak tertinggi dari pegunungan ini adalah Pegunungan Snowy.

Titik tertingginya adalah Gunung Kosciusko.

Great Dividing Range

membentuk

deretan pegunungan dan plato di

Tasmania. Di Australia bagian timur

juga mengalir sungai terbesar di

Australia, yaitu Sungai Murai. Sungai

ini mengalir ke selatan beserta Sungai

Darling sebagai anak sungainya.

Kenampakan alam lain di bagian

timur adalah

Great Artesian Basin

(Cekungan Artesis Besar). Cekungan

ini merupakan sumber air utama

Australia.

Gambar 3.17

Great Dividing Range.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

79

Kenampakan alam lain di wilayah timur adalah

Great Barriers Reef

(Karang

Penghalang Besar). Bukit karang ini melindungi Australia dari terjangan ombak

Laut Koral.

Great Barriers Reef

juga menjadi tempat hidup berbagai macam

hewan dan tumbuhan laut.

Kenampakan alam di daerah barat adalah deret pegunungan. Puncak

tertingginya adalah Pegunungan Hammersley. Di bagian tengah membentang

Pegunungan Macdonnell. Di daerah ini terdapat

Ayers Rock

(Uluru), yaitu

sebuah batu dengan panjang 8 km dan tinggi 348 m. Di bagian Australia bagian

tengah juga terdapat danau, yaitu Danau Eyre yang terletak di Pegunungan

Flinders.

Gambar 3.18

Great Barriers Reef.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Gambar 3.19

Ayers Rock.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

c. Keadaan penduduk

Wilayah Australia pertama kali

didatangi manusia 40.000 tahun

yang lalu. Mereka dipercaya sebagai

nenek moyang suku Aborigin. Para

pendatang ini kemudian hidup

menyebar dan mengembangkan

kebudayaan sebelum kedatangan

bangsa Eropa. Mereka hidup secara

berpindah-pindah. Bangsa Aborigin

lebih suka disebut bangsa Kooris.

Orang Eropa mulai berdatangan

ke Australia sejak ditemukannya emas

pada tahun 1851. Saat ini, jumlah

penduduk keturunan Eropa lebih

banyak daripada suku Aborigin. Daerah di Australia yang banyak dihuni

suku Aborigin adalah Nothern Territory. Selain keturunan bangsa Eropa dan

suku Aborigin, penduduk Australia ada yang merupakan keturunan orang

Asia dan Timur Tengah.

Gambar 3.20

Suku Aborigin.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

IPS SD/MI Kelas VI

80

d. Pembagian kawasan

Benua Australia terdiri atas 6 negara bagian dan 2 daerah teritorial,

yaitu:

1)

New South Wales, beribu kota di Sydney

2) Queensland, beribu kota di Brisbane,

3) Victoria, beribu kota di Melbourne,

4) Australia Selatan, beribu kota di Adelaide,

5) Australia Barat, beribu kota di Perth,

6) Tasmania, beribu kota di Hobart,

7) Australia Utara (daerah teritorial), beribu kota di Darwin,

8) Ibu Kota Australia (daerah teritorial), beribu kota di Canberra.

Benua Australia

6. Benua Antartika

Antartika merupakan benua terdingin di dunia. Luas Benua Antartika

adalah 13.200.000 km². Sebagian besar wilayahnya tertutup es sepanjang

tahun. Di daerah pedalaman Antartika tidak terdapat kehidupan makhluk

hidup. Suhu rata-rata Benua Antartika pada musim dingin antara –40

o

C dan

–70

o

C, adapun di daerah pantai memiliki suhu rata-rata –20

o

C dan –30

o

C. Suhu

terendah di Benua Antartika mencapai -89,2

o

C dan suhu tertinggi 11

o

C.

Benua Antartika mulai dikenal sejak abad ke-19. Benua ini ditemukan

pertama kali pada tahun 1820-an. Roald Amundsen adalah orang yang pertama

kali menginjakkan kaki di benua ini pada tahun 1911.

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

81

Keberadaan Benua Antartika sudah diduga sejak lama. Bahkan pada tahun

1513, Admiral Piri Reis pernah membuat sebuah peta benua selatan yang mirip

dengan Pantai Antartika.

Tidak ada pemukim tetap di Benua Antartika, namun ada 29 negara

memiliki stasiun riset yang umumnya selalu digunakan sepanjang tahun.

Pada musim dingin, terdapat 1.000 orang penduduk di Antartika. Di musim

panas, jumlah penduduk meningkat hingga mencapai sekitar 4.000 orang. Para

penduduk tersebut adalah wisatawan dan para peneliti.

Gambar 3.21

Salah satu kenampakan alam di Benua

Antartika.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Gambar 3.22

Pinguin salah satu hewan yang terdapat di Benua

Antartika.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Kamu tentunya telah mempelajari tentang benua-benua yang ada di

bumi. Tuliskan hal-hal penting dari materi yang telah kamu pelajari

pada kolom berikut ini!

Benua Asia

Keadaan alam

: _______________________________________

Keadaan penduduk : _______________________________________

Batas-batas : _______________________________________

Pembagian wilayah : _______________________________________

Benua Eropa

Keadaan alam

: _______________________________________

Keadaan penduduk : _______________________________________

Batas-batas : _______________________________________

Pembagian wilayah : _______________________________________

Eksplorasi

IPS SD/MI Kelas VI

82

Benua Amerika

Keadaan alam

: _______________________________________

Keadaan penduduk : _______________________________________

Batas-batas : _______________________________________

Pembagian wilayah : _______________________________________

Benua Afrika

Keadaan alam

: _______________________________________

Keadaan penduduk : _______________________________________

Batas-batas : _______________________________________

Pembagian wilayah : _______________________________________

Benua Australia

Keadaan alam

: _______________________________________

Keadaan penduduk : _______________________________________

Batas-batas : _______________________________________

Pembagian wilayah : _______________________________________

Benua Antartika

Keadaan alam

: _______________________________________

Keadaan penduduk : _______________________________________

Batas-batas : _______________________________________

Pembagian wilayah : _______________________________________

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!

1.

Bagaimana bentang alam di Benua Afrika?

2.

Iklim apa saja yang berlaku di Benua Asia?

3.

Mengapa Australia disebut sebagai benua datar?

4.

Apa arti Terra Australis?

Uji Diri

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

83

Telah kita ketahui bahwa di kawasan benua berdiri negara-negara.

Sekarang mari kita pelajari keadaan alam dan ciri khas negara-negara di tiap

benua.

1. Kenampakan Alam Negara-Negara di Benua Asia

Berikut ini adalah keadaan alam dan ciri khas beberapa negara di Benua

Asia

a. Cina

Nama Asli

: Zhonghua Renmin

Ibu Kota

: Beijing

Batas Negara

Utara

: Mongolia dan Rusia

Timur

: Semenanjung Korea, Laut Kuning, Laut Cina Timur

Selatan

: Vietnam dan Bhutan

Barat

: Nepal dan Pakistan

B.

Perkembangan Negara-Negara di Dunia

Cina

IPS SD/MI Kelas VI

84

Cina merupakan negara republik dengan kepala negaranya adalah seorang

presiden. Kepala pemerintahannya seorang perdana menteri. Cina beribu kota

di Beijing. Bahasa resmi Cina adalah bahasa Mandarin.

Luas wilayahnya mencapai 9.560.780 km

2

. Luas wilayah tersebut dihuni

oleh 1.284.960.000 jiwa. Jumlah penduduk Cina adalah yang terbesar di dunia.

Terdapat beragam suku bangsa di Cina, seperti Han, Mongol, Manchu, Korea,

dan Turki. Sebagian besar penduduk Cina adalah keturunan suku bangsa

Han.

Kegiatan ekonomi utama penduduk Cina adalah pertanian, pertambangan,

dan industri. Pertanian Cina menghasilkan padi, gandum, jagung, tebu, teh,

tembakau, dan karet. Pertambangan utama Cina menghasilkan batu bara,

grafit, titanium, dan tungsten. Industri yang berkembang pesat di Cina adalah

tekstil dan elektronik.

Kenampakan alam utama di Cina berupa pegunungan, perbukitan, dan

dataran tinggi. Pegunungan besar terdapat di daerah barat daya. Pegunungan

di daerah ini adalah Pegunungan Kwan Lun dan Pegunungan Himalaya. Di

wilayah barat daya juga terdapat

Plato Tibet

yang merupakan plato tertinggi

di dunia.

Gambar 3.23

Pekerja Cina.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Gambar 3.24

Kenampakan alam di Cina.

Sumber:

Ensiklopedia Geografi.

Dataran tinggi terdapat di wilayah timur. Di daerah ini mengalir sungai-

sungai besar, seperti Sungai Yangtze, Sungai Si Kiang, dan Sungai Hwang

Ho (Sungai Kuning). Daerah gurun pasir terdapat di barat laut. Di daerah ini

terdapat Gurun Gobi yang membentang hingga ke Mongolia.

Terdapat beberapa iklim di Cina. Iklim subtropis di Cina bagian utara,

iklim tropis di bagian selatan, dan iklim muson di daerah pantai.

Ciri khas yang dimiliki Cina yaitu:

1) merupakan negara terluas keempat di dunia,

2) memiliki jumlah penduduk terbesar di dunia,

3) terdapat Tembok Besar Cina (

The Great Wall

) yang termasuk salah satu

keajaiban dunia,

4) penghasil sutra terbaik di dunia,

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

85

5) terdapat Gurun Gobi yang membentang hingga Mongolia,

6) terdapat

panda

yang merupakan hewan khas Cina,

7) memiliki pusat industri film Asia di Hongkong,

8) memiliki pusat pembangkit listrik terbesar di dunia yang terletak di Sungai

Chang Jiang.

Gambar 3.26

Tembok Besar Cina (Great Wall).

Sumber:

www.bpkpenabur.or.id

Gambar 3.25

Gurun Gobi.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

b. Jepang

Nama Asli

: Nippon

Ibu Kota

: Tokyo

Batas Negara

Utara : Laut Okhotsh

Timur

: Samudra Pasifik

Selatan : Samudra Pasifik

Barat

: Laut Jepang

Jepang termasuk negara

kepulauan. Terdapat 4 pulau utama

dan lebih dari 1.000 pulau kecil

di negara tersebut. Pulau utama

Jepang adalah Pulau Hokkaido,

Pulau Honshu, Pulau Shikoku, dan

Pulau Kyushu. Letak 4 pulau utama

di Jepang sangat berdekatan. Pulau-

pulau tersebut dapat dihubungkan

dengan terowongan, jembatan,

maupun jalan layang. Luas wilayah

Jepang adalah 377.819 km

2.

Luas

wilayah tersebut dihuni 126.926.000

penduduk.

Jepang

IPS SD/MI Kelas VI

86

Sebagian besar dari mereka menganut agama Shinto (memuja arwah

nenek moyang). Agama tersebut merupakan agama turun-temurun dari nenek

moyang bangsa Jepang.

Hampir semua Kepulauan Jepang berupa pegunungan, sedangkan sisanya

adalah wilayah daratan yang sempit. Salah satu gunung terkenal di Jepang

adalah Gunung Fuji. Gunung yang terletak di Pulau Honshu tersebut dianggap

keramat oleh bangsa Jepang. Jepang merupakan salah satu negara yang sering

dilanda gempa bumi.

Industri menjadi kegiatan perekonomian utama Jepang. Industri Jepang

mengalami perkembangan pesat sejak mereka kalah dalam Perang Dunia

II. Industri Jepang menghasilkan kendaraan bermotor, peralatan listrik dan

elektronik, alat perkantoran, bahan kimia, serta produk besi dan baja. Hasil

industri Jepang mampu menguasai pasaran dunia. Kemajuan teknologi Jepang

didukung dengan kemajuan di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi.

Gambar 3.28

Pabrik roket di Jepang.

Sumber:

Ensiklopedia Geografi.

Gambar 3.27

Kota Tokyo.

Sumber:

Ensiklopedia Geografi.

Pertanian juga merupakan kegiatan ekonomi yang dilakukan penduduk

Jepang. Pertanian Jepang antara lain beras, gandum, sayuran, dan buah-buahan.

Jepang mampu mengembangkan teknologi pertanian modern. Kegiatan

ekonomi lain penduduk Jepang adalah perikanan. Sektor perikanan sangat

maju di negara ini. Ikan dan beragam jenis makanan laut merupakan bahan

makanan penting penduduk Jepang. Armada perikanan negara ini termasuk

yang terbesar di dunia. Jepang dikenal sebagai negara yang mengembangkan

teknik pertanian dengan media air dan perikanan modern terbesar di dunia.

Ciri khas yang dimiliki Jepang yaitu:

1) salah satu negara adidaya di bidang ekonomi dan teknologi,

2) memiliki bunga khas, yaitu Sakura,

3) Jepang dijuluki

Negeri Matahari Terbit,

4) memiliki agama Shinto yang merupakan warisan nenek moyang,

5) memiliki cagar budaya terkenal di dunia berupa deretan rumah tradisional

yang disebut

Gassho-zukuri

,

6) memiliki pakaian khas yang disebut

kimono

.

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

87

c. India

Nama Asli

: Republic of India

Ibu Kota

: New Delhi

Batas Negara

Utara

: Nepal dan Bhutan

Timur

: Bangladesh dan Teluk Benggala

Selatan : Selat Palk

Barat

: Pakistan, Afghanistan, Laut Arab

India merupakan negara republik.

Kepala negaranya adalah seorang

presiden dan kepala pemerintahannya

seorang perdana menteri. Ibu kota

India adalah New Delhi. Bahasa

resminya adalah bahasa Hindi.

Luas wilayah mencapai 3.287.263

km

2

. Luas wilayah tersebut dihuni

1.027.000.000 jiwa penduduk. India

menduduki peringkat kedua dunia

dalam hal jumlah penduduk. Daerah

terpadat adalah di bagian utara.

Penduduk asli India adalah bangsa

Indo Arya dan Dravida. Agama yang

dianut penduduk India adalah Hindu,

Islam, Kristen, dan Buddha. Agama terbesar adalah Hindu.

Kenampakan alam utama India adalah pegunungan dan dataran tinggi.

Pegunungan terdapat di bagian utara. Di daerah ini terdapat Pegunungan

Himalaya yang merupakan pegunungan tertinggi di dunia. Puncak tertinggi

dari pegunungan tersebut adalah Mount Everest (Gauri Sangkar). Daerah

pegunungan dialiri 2 sungai utama, yaitu Sungai Gangga dan Sungai

Brahmaputra.

Dataran tinggi terdapat di

bagian selatan, tengah, dan timur.

Di sebelah selatan terdapat Dataran

Tinggi Dekkan. Di daerah tengah

terdapat Dataran Tinggi Assam.

Dataran tinggi ini menjadi daerah

penghasil teh terbesar di dunia. Di

bagian timur India terdapat Dataran

Tinggi Koromandel. Dataran rendah

terdapat di bagian tengah dan barat.

Dataran rendah di bagian tengah

adalah Dataran Rendah Hindustan. Di

bagian barat terdapat Dataran Rendah

India

Gambar 2.29

Gurun Thar merupakan batas alam antara India

dengan pakistan.

Sumber:

Ensiklopedia Geografi.

IPS SD/MI Kelas VI

88

Malabar. Di daerah barat juga terdapat Gurun Thar. Gurun ini menjadi batas

alam antara India dengan Pakistan.

Kegiatan ekonomi penduduk India adalah pertanian, pertambangan, dan

industri. Bidang pertanian merupakan yang paling banyak dilakukan penduduk.

India memiliki lahan pertanian seluas 600.000 km

2

. Hasil utama pertanian India

adalah padi dan rempah-rempah. Pertambangan India menghasilkan minyak,

batu bara, seng, tembaga, perak, dan emas. Industri yang berkembang di India

antara lain perangkat lunak komputer, telekomunikasi, dan film.

Ciri khas yang dimiliki India antara lain:

1) memiliki pakaian khas yang disebut

sari,

2) terdapat Taj Mahal yang merupakan makam Syeh Jehan di Kota Agra,

3) terdapat Bollywood yang menjadi salah satu pusat film Asia,

4) terdapat Pegunungan Himalaya yang merupakan pegunungan terluas di

dunia

5) terdapat Mount Everest yang merupakan puncak tertinggi di dunia,

6) terdapat Sungai Gangga yang merupakan sungai suci bagi umat Hindu,

7) negara penghasil rempah-rempah terbesar di dunia.

Gambar 3.30

Taj Mahal.

Sumber:

bulgar.no-ip.info

Gambar 3.31

Mount Everest.

Sumber:

www.letsgodigital.org

2. Perkembangan Negara-Negara di Benua Eropa

Berikut ini adalah keadaan alam dan ciri khas beberapa negara di Benua

Eropa.

a. Kerajaan Inggris Raya

Nama Asli

: The United Kingdom of Great Britain and North Ireland

Ibu Kota

: London

Batas Negara

Utara : Samudra Atlantik

Timur

: Laut Utara

Selatan : Selat Channel

Barat : Samudra

Atlantik

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

89

Terdapat 4 negara yang tergabung

dalam Kerajaan Inggris Raya, yaitu

1) Inggris dengan beribu kota di

London,

2) Skotlandia dengan beribu kota di

Edinburg,

3) Wales beribu kota di Cardiff,

4) Irlandia Utara beribu kota di

Belfast.

Luas wilayah Kerajaan Inggris

Raya adalah 244.088 km

2

. Bahasa

negara yang digunakan adalah bahasa

Inggris. Sebagian besar penduduk

menganut agama Protestan dan

Katolik.

Jumlah populasi Inggris

mencapai 58.789.600 jiwa. Penduduk

Inggris terdiri dari penduduk asli

dan pendatang. Penduduk asli

merupakan keturunan suku bangsa

Celtic, Denmark, Anglo Saxon, Viking,

dan Normandia. Adapun penduduk

pendatang berasal dari Asia, Afrika,

dan negara Eropa lainnya.

Inggris merupakan salah satu

negara industri kuat di dunia. Industri

utama Inggris adalah batu bara, besi,

baja, dan tekstil. Terdapat 2 kota yang

menjadi pusat industri di Inggris, yaitu

Birmingham dan Sheffield. Udara di

daerah kawasan industri selalu hitam

oleh asap pabrik. Daerah ini mendapat

julukan

The Black Country.

Inggris memiliki bentang alam

yang bervariasi, mulai dari dataran

rendah hingga pegunungan.

Rangkaian pegunungan membentang

di Skotlandia, Wales, hingga Inggris

bagian utara. Daerah pegunungan banyak terdapat di Skotlandia. Bahkan,

sebagian besar wilayah negara ini berupa pegunungan. Puncak tertinggi di

Skotlandia adalah Gunung Ben Navis. Di Wales terdapat Pegunungan Kambria

yang membentang dari utara ke selatan. Puncak dari pegunungan ini adalah

Gunung Snowdon. Daerah perbukitan banyak terdapat di Irlandia Utara.

Adapun wilayah utara Inggris berupa perbukitan dan pegunungan.

Inggris

Gambar 3.32

Kota London.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

IPS SD/MI Kelas VI

90

Daratan Inggris juga dialiri

sungai, seperti Sungai Thames

dan Sungai Tynne. Sungai terbesar

adalah Sungai Severn yang mengalir

di Wales. Danau banyak terdapat di

Skotlandia. Danau terbesar terdapat di

Irlandia Utara, yaitu Lough Neagh.

Ciri khas yang dimiliki Kerajaan

Inggris Raya yaitu:

1) terdapat Kota Greenwich yang

ditetapkan sebagai garis batas

bujur 0

o

untuk penanggalan

internasional yang disebut waktu

Greenwich atau GMT (

Greenwich Mean Time

)

,

2) terdapat Big Ben, yaitu jam terbesar di dunia,

3) memiliki bekas negara jajahan di tiap benua,

4) terkenal dengan armada laut terkuat di dunia.

b. Belanda

Nama Asli

: Koninkrijk der Nederlan den

Ibu Kota

: Amsterdam

Batas Negara

Utara : Laut Utara

Timur : Jerman

Selatan : Belgia

Barat : Laut Utara

Belanda merupakan negara

yang berbentuk kerajaan. Kepala

negara adalah ratu dan kepala

pemerintahannya adalah perdana

menteri. Jumlah penduduk Belanda

mencapai 15.987.000 jiwa. Sebagian

di antaranya merupakan warga

pendatang dari negara lain, seperti

Turki, Maroko, Indonesia, Suriname,

dan Antila Belanda.

Belanda merupakan negara yang

menempati dataran paling rendah

di dunia. Oleh karena itu, negara

tersebut dinamakan

Netherland,

yang artinya negara yang terletak di

dataran rendah. Luas wilayah Belanda

mencapai 41.526 km

2

. Seperempat dari

luas wilayah tersebut berada di bawah

Belanda

Gambar 3.40

Sungai Thames.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

91

permukaan air laut. Untuk melindungi wilayah dari genangan air laut, maka

dibuat tanggul/dam. Negara ini memiliki sekitar 9.000 dam. Penduduk juga

membuat kincir angin yang digunakan untuk memompa air yang masuk ke

daratan.

Secara geografis, wilayah Belanda terbagi menjadi 2, yaitu daerah Belanda

Rendah dan daerah Belanda Tinggi. Daerah Belanda Rendah terletak di

bagian utara dan barat. Daerah Belanda Tinggi berada di sebelah tenggara.

Belanda tidak memiliki perbukitan maupun pegunungan. Rata-rata ketinggian

wilayahnya hanya 50 m.

Kegiatan ekonomi utamanya adalah transportasi, pariwisata, dan industri.

Kota pusat industri Belanda adalah Rotterdam. Penduduk juga melakukan

kegiatan ekonomi di bidang pertanian. Lahan pertanian dibuat dengan cara

mengeringkan air laut. Lahan pertanian yang demikian disebut

polder.

Belanda

memiliki sekitar 5.000 polder. Pertanian Belanda menghasilkan buah, sayur,

bunga, dan cabai. Pertanian Belanda merupakan yang paling maju di dunia.

Ciri khas yang dimiliki Belanda yaitu:

1) memiliki wilayah dengan ketinggian di bawah permukaan laut,

2) memiliki banyak kincir angin,

3) terkenal banyak memiliki ahli pembuatan dam/tanggul,

4) memiliki sekitar 9.000 dam/tanggul,

5) memiliki 5.000 polder,

6) memiliki tanaman khas, yaitu bunga tulip,

7) memiliki pelabuhan terbesar di dunia, yaitu Pelabuhan Rotterdam.

Gambar 3.42

Jembatan Erasmus merupakan penghubung ke

Pelabuhan Rotterdam.

Sumber:

Ensiklopedia Geografi.

Gambar 3.41

Kincir angin di Belanda sebagai pemompa air

yang masuk ke daratan.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

c. Jerman

Nama Asli

: Bundes Republik Deutshlands

Ibu Kota

: Berlin

Batas Negara

Utara : Denmark

Timur

: Polandia dan Republik Ceko

Selatan

: Swiss dan Austria

Barat

: Prancis, Luksemburg, Belgia, Belanda

IPS SD/MI Kelas VI

92

Luas wilayah Jerman adalah

357.021 km

2

. Wilayah tersebut

dihuni sekitar 82.220.000 jiwa. Secara

geografis, Jerman terletak di bagian

tengah Benua Eropa. Wilayahnya

membentang dari Alpen di sebelah

selatan hingga Laut Utara dan Laut

Baltik di sebelah utara. Jerman

memiliki batas daratan dengan 9

negara Eropa lainnya.

Penduduk asli Jerman merupakan

keturunan suku bangsa Germania.

Suku bangsa ini telah menempati

wilayah Jerman sejak 3.000 tahun

yang lalu.

Keadaan alam Jerman sangat

bervariasi. Kenampakan alam negara

tersebut mencakup perbukitan dan

pegunungan yang ditutupi hutan lebat, dataran, danau, dan sungai yang

berkelok-kelok. Kenampakan alam Jerman dapat dibedakan menjadi 3

kelompok wilayah, yaitu:

1) Daerah utara

Daerah utara berupa dataran rendah. Dataran ini memanjang sampai ke

perbatasan Belanda dan Polandia. Dataran rendah di bagian utara merupakan

daerah kering berpasir dan hanya ditumbuhi semak belukar. Sungai yang

mengalir di daerah utara adalah Sungai Elbe.

2) Daerah tengah

Daerah tengah merupakan dataran tinggi. Di daerah ini banyak terdapat

bukit, gunung, sungai, dan lembah. Dataran tinggi di bagian tengah menjadi

batas antara daerah utara dan daerah selatan.

3) Daerah selatan

Kenampakan alam di daerah

selatan berupa perbukitan,

pegunungan, dan lembah.

Pegunungan yang terdapat di

daerah selatan merupakan rangkaian

Pegunungan Alpen yang disebut

Pegunungan Alpen Bavaria. Lembah

di daerah ini tertutup hutan yang

lebat. Kawasan hutan yang terkenal

adalah

The Black Forest.

Gambar 3.43

The Black Forest.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Jerman

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

93

Kegiatan ekonomi utama yang dilakukan penduduk Jerman adalah industri.

Industri utama Jerman adalah barang elektronik dan mesin. Sejak tahun 1990-

an, Jerman merupakan produsen kendaraan bermotor terbesar ketiga di dunia.

Tahukah kamu kendaraan bermotor buatan Jerman yang ada di Indonesia?

Kegiatan ekonomi lain yang dilakukan penduduk Jerman adalah pertanian.

Hasil pertanian Jerman antara lain barlei, gandum, dan sereal. Jerman termasuk

10 negara terbesar penghasil sereal di dunia.

Ciri khas yang dimiliki Jerman yaitu:

1) merupakan negara produsen kendaran bermotor terbesar ketiga di

dunia,

2) pernah terpisah menjadi 2 negara, yaitu Jerman Barat dan Jerman Timur

selama 35 tahun,

3) merupakan penyatuan dari 2 negara, yaitu Jerman Barat dan Jerman

Timur,

4) termasuk 10 negara penghasil sereal terbesar di dunia,

5) disebut juga

Negara Bavaria

,

6) merupakan negara produsen kendaraan bermotor terkemuka di dunia.

d. Prancis

Nama Asli

: La Republique Francaise

Ibu Kota

: Paris

Batas Negara

Utara

: Belgia dan Jerman

Timur

: Swiss, Monako, Italia

Selatan : Spanyol

Barat : Samudra Atlantik

Prancis merupakan negara

terbesar di Eropa Barat. Prancis

merupakan negara yang berbentuk

republik. Kepala negaranya adalah

presiden dan perdana menteri

sebagai kepala pemerintahan. Negara

ini memiliki batas daratan dengan 6

negara Eropa lain.

Luas wilayah Prancis adalah

447.030 km

2

. Luas wilayah tersebut

dihuni 59.060.000 jiwa penduduk.

Sebanyak 90% penduduk Prancis

berkulit putih. Prancis juga banyak

memiliki warga pendatang dari

Portugal, Maroko, Italia, dan Tunisia.

Agama yang dianut sebagian besar

penduduk Prancis adalah Katolik Roma. Penduduk menggunakan bahasa

Prancis. Penduduk asli Prancis adalah orang Prancis.

Prancis

IPS SD/MI Kelas VI

94

Kegiatan ekonomi yang ada di Prancis antara lain pertanian, peternakan,

perikanan, pertambangan, dan industri. Hasil pertaniannya adalah lavender,

sereal, sayur-sayuran, dan buah-buahan. Komoditas buah terbesar adalah

anggur. Prancis bahkan tercatat sebagai negara penghasil anggur terbesar

kedua di dunia. Industri Prancis berkembang pesat sejak Perang Dunia II.

Hasil industri negara tersebut adalah mesin, alat pertahanan, dan kendaraan

bermotor.

Kenampakan alam utama di Prancis berupa perbukitan dan lembah-lembah

sungai. Secara geografis, Prancis terletak di dataran yang bergelombang.

Ketinggian daerah-daerah di negara tersebut rata-rata berada di bawah

250 m. Daerah perbukitan terletak di barat laut. Daerah ini juga terdapat 2

pegunungan, yaitu Pegunungan Jura dan Pegunungan Vosges. Di daerah timur

membentang Pegunungan Alpen. Di sebelah tenggara terdapat Pegunungan

Pirenia. Puncak tertinggi dari pegunungan ini adalah

Mount Blanc.

Pegunungan

tersebut menjadi batas antara Prancis dengan Spanyol. Di daerah tenggara

mengalir beberapa sungai, seperti

Sungai Loire, Sungai Seine, dan

Sungai Rhone.

Ciri khas yang dimiliki Prancis

antara lain:

1) memiliki bangunan yang menjadi

salah satu keajaiban dunia, yaitu

menara Eiffel,

2) terkenal sebagai negara pembuat

minuman anggur terbaik di

dunia,

3) Paris dikenal sebagai pusat mode

dunia.

3. Perkembangan Negara-Negara di Benua Amerika

Berikut ini adalah keadaan beberapa negara di Benua Amerika.

a. Amerika Serikat

Nama Asli

: United States of America

Ibu Kota

: Washington DC

Batas Negara

Utara : Kanada

Timur

: Samudra Atlantik

Selatan : Meksiko

Barat : Samudra Pasifik

Amerika Serikat dikenal sebagai negara adikuasa. Negara ini merupakan

negara paling besar di Benua Amerika. Luas wilayah Amerika Serikat adalah

9.620.001 km

2

. Luas wilayah tersebut terbagi menjadi 50 negara bagian.

Sebanyak 48 negara bagian terletak pada satu daratan, sedangkan 2 negara

Gambar 3.44

Menara Eiffel di Kota Paris.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

95

bagian letaknya terpisah. Kedua

negara bagian tersebut adalah Alaska

dan Hawai. Alaska terletak di sebelah

barat Kanada, sedangkan Hawaii

terletak di Samudra Pasifik.

Jumlah penduduk Amerika Serikat

mencapai 282.000.000 jiwa. Adapun

penduduk asli Amerika Serikat adalah

bangsa Indian dan Eskimo. Penduduk

asli telah mendiami wilayah Amerika

Serikat sejak ribuan tahun yang lalu.

Namun saat ini, jumlah penduduk asli lebih sedikit daripada jumlah penduduk

pendatang. Jumlah penduduk asli Amerika Serikat hanya sekitar 2% dari

keseluruhan jumlah penduduk. Mereka tinggal di daerah Oklahoma, New

Mexico, Arizona, dan California.

Sekitar 69% penduduk Amerika Serikat saat ini adalah keturunan Eropa.

Mereka datang pertama kali dan menetap pada abad ke-17 sampai abad ke-

18. Sebanyak 13% penduduk Amerika adalah keturunan bangsa Afrika, 12%

keturunan bangsa Hispanik, dan 4% adalah keturunan bangsa Asia.

Kegiatan ekonomi penduduk Amerika Serikat sangat beragam, seperti

pertanian, kehutanan, pertambangan, dan industri.

1) Pertanian

Hasil pertanian di Amerika Serikat antara lain gandum, sereal, kedelai,

dan kapas. Tanaman gandum dan sereal banyak terdapat di Amerika Serikat

bagian tengah. Di daerah ini terdapat

Corn Belt,

yaitu kawasan pertanian

terbesar di dunia.

Corn Belt

membentang dari Ohio hingga Nebraska. Lahan

pertanian gandum terbesar berada di Kansas. Seperlima kebutuhan gandum

di Amerika Serikat dihasilkan di negara bagian tersebut. Bahkan 75% produksi

gandum dunia dihasilkan di Amerika Serikat. Kedelai dihasilkan di Illinois.

Adapun tanaman kapas banyak terdapat di kawasan bagian selatan, seperti

Texas, Arkansas, Mississippi, dan Louisiana. Hasil pertanian lain seperti buah

dan sayur banyak dihasilkan di California. Sekitar 50% kebutuhan buah dan

sayur Amerika Serikat dihasilkan di negara bagian ini.

2) Peternakan

Amerika Serikat menjadi padang penggembalaan sekitar 100 juta ternak.

Pusat peternakan Amerika Serikat berada di Negara Bagian Texas. Terdapat

sekitar 15 juta ekor sapi di negara bagian ini. Selain Negara Bagian Texas,

Wisconsin juga merupakan daerah peternakan di Amerika Serikat. Negara

bagian ini menjadi penghasil susu dan keju dalam jumlah besar di Amerika

Serikat. Sepuluh persen kebutuhan susu Amerika Serikat berasal dari

Wisconsin.

Selain sapi, hewan yang diternakkan penduduk Amerika Serikat adalah

unggas. Pusat peternakan unggas berada di Alabama, Carolina Utara, Arkansas,

dan Georgia.

Amerika Serikat

IPS SD/MI Kelas VI

96

3) Kehutanan

Kegiatan ekonomi di bidang kehutanan banyak dilakukan di daerah timur.

Daerah ini masih memiliki kawasan hutan yang cukup luas. Daerah kawasan

hutan tersebut antara lain di West Virginia, Virginia, Pennsylpenia, dan

Maryland. Kawasan hutan juga banyak terdapat di Negara Bagian Alaska.

4) Pertambangan

Amerika Serikat kaya akan bahan tambang. Seperlima cadangan batu

bara dunia terdapat di negara ini. Tambang batu bara banyak terdapat di

Pegunungan Appalachia dan Minnesota. Tambang minyak bumi terdapat

di Alaska. Di daerah sekitar

Great Basin

menjadi tempat penambangan emas,

perak, tembaga, dan bijih besi.

5) Industri

Industri Amerika Serikat berpusat di Detroit dan Chicago. Di kedua negara

bagian tersebut terdapat industri pembuatan kendaraan bermotor, industri

keuangan, pariwisata, elektronika, manufaktur, dan industri jasa. Di Chicago

terdapat pusat perakitan mobil Ford. Industri hiburan berkembang di San

Fransisco dan Los Angeles. Industri pesawat terbang dan perkapalan terdapat

di California. Di Los Angeles terdapat Long Beach, yang merupakan pelabuhan

bongkar muat barang terbesar di Amerika Serikat. Industri Amerika Serikat

juga mengolah alumunium, besi, dan baja.

Kenampakan alam utama di Amerika Serikat adalah 2 rangkaian

pegunungan di sisi barat dan timur. Di sisi barat membentang Pegunungan

Rocky dan di sisi timur membentang Pegunungan Appalachia. Daerah di

antara 2 pegunungan tersebut adalah dataran yang luas. Dataran di antara 2

pegunungan tersebut dialiri beberapa sungai. Sungai terbesar adalah Sungai

Mississippi yang bermuara di Teluk Meksiko. Di daerah bagian utara dataran

terdapat 5 danau besar yang disebut

Great Lake.

Great Lake

terdiri dari Danau

Michigan, Danau Ontario, Danau Eire, Danau Superior, dan Danau Huron.

Kelima danau besar tersebut saling berhubungan satu sama lain. Di antara

Danau Eire dan Ontario terdapat air terjun Niagara.

Gambar 3.46

Sungai Mississippi.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Gambar 3.45

Air terjun Niagara.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

97

Ciri khas Amerika Serikat antara lain:

1) merupakan negara adidaya karena kekuatan ekonomi dan militer,

2) mata uang dollar AS digunakan sebagai mata uang internasional,

3) mendapat julukan

Negeri Paman Sam

,

4) memiliki

Patung Liberty

yang menjadi simbol kebebasan,

5) terdapat C

orn Belt

yang merupakan kawasan pertanian terbesar di dunia,

6) memiliki air terjun yang terkenal di dunia, yaitu Niagara,

7) penghasil sereal terbesar di dunia,

8) penghasil kapas terbesar kedua di dunia.

c. Brazil

Nama Asli

: Republic Federative do Brazil

Ibu Kota

: Brazilia

Batas Negara

Utara

: Kolombia, Venezuela, Guyana, Suriname, Guiana Prancis

Timur

: Samudra Atlantik

Selatan

: Uruguay , Paraguay, Bolivia

Barat : Peru

Brazil adalah negara terbesar

di Amerika Selatan. Negara ini

merupakan negara

federasi. Brazil

terbagi menjadi 26 negara bagian.

Brazil kaya akan hasil alam, baik

berupa bahan tambang maupun

flora dan fauna. Luas wilayahnya

mencapai 8.547.404 km

2

. Wilayah

tersebut mencakup bagian tengah

Amerika Selatan hingga ke arah timur

laut. Brazil berbatasan hampir dengan

semua negara di Amerika Selatan.

Jumlah penduduk Brazil

mencapai 169.800.000 jiwa. Mereka

terdiri dari penduduk asli dan

keturunan campuran. Ras campuran

tersebut merupakan keturunan antara

penduduk asli dengan bangsa Eropa atau Afrika. Orang Eropa yang pertama

kali datang ke Brazil adalah bangsa Portugal. Mereka datang dan menetap

antara abad ke-16 sampai ke-19. Di Brazil juga tinggal orang keturunan Jepang.

Jumlah mereka lebih dari 2 juta orang. Bangsa Jepang datang ke Brazil sekitar

tahun 1920-an.

Kegiatan ekonomi utama yang dilakukan penduduk Brazil adalah

pertanian dan pertambangan. Hasil pertanian terbesar adalah kopi. Brazil

juga menjadi negara penghasil kopi terbesar di dunia. Di bidang pertambangan,

Brazil memiliki cadangan mineral yang melimpah. Kegiatan pertambangan

Brazil

IPS SD/MI Kelas VI

98

di Brazil menghasilkan bijih besi,

bauksit, timah hitam, nikel, dan

mangan. Cadangan mineral terbesar

di Brazil adalah bijih besi.

Salah satu kenampakan alam

utama di Brazil adalah Sungai

Amazon. Di sungai terdapat lembah

dengan kawasan hutan terbesar di

dunia. Lembah ini terletak di daerah

utara dan barat.

Dataran tinggi terdapat di daerah

utara dan timur, serta tengah dan

selatan. Dataran tinggi di daerah ini

adalah Dataran Tinggi Guiana. Dataran

tinggi ini membentang dari timur ke

utara hingga Suriname dan Guyana.

Puncak tertinggi dari Pegunungan

Guiana Prancis adalah Gunung Pico

de Neblina. Keadaan alam dibedakan

menjadi beberapa wilayah utama. Di

daerah tengah dan selatan berupa

dataran tinggi yang ditutupi semak

belukar atau hutan lebat. Dataran

tinggi yang membentang dari tengah

hingga selatan ini disebut Dataran

Tinggi Brazil.

Ciri khas yang dimiliki Brazil yaitu:

1) merupakan negara penghasil kopi terbesar di dunia,

2) memiliki kawasan hutan terbesar di dunia, yaitu di Lembah Amazon,

3) berbatasan dengan hampir semua negara di kawasan Amerika Selatan.

4. Perkembangan Negara-Negara di Benua Afrika

Berikut ini adalah keadaan beberapa negara di Benua Afrika.

a. Mesir

Nama Asli

: Al-Jumhuriah Al-Arabiyah El-Misriyah

Ibu Kota

: Kairo

Batas Negara

Utara : Laut Tengah

Timur

: Laut Merah

Selatan : Sudan

Barat : Libya

Luas wilayah Mesir sekitar 997.739 km

2

. Secara geografis, Mesir terletak di

bagian timur laut Afrika. Jumlah penduduk Mesir mencapai 68.470.000 jiwa.

Hampir seluruh penduduk tinggal di daerah utara.

Gambar 3.47

Sungai Amazon.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Gambar 3.46

Petani kopi di Brasil.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

99

Sekitar 98% penduduk Mesir

berasal dai suku bangsa Hamit (bangsa

Mesir Kuno). Mereka menaklukkan

wilayah ini pada tahun 642 M.

Agama yang dianut sebagian besar

penduduk adalah Islam. Adapun

dalam berkomunikasi, penduduk

Mesir menggunakan bahasa Arab.

Salah satu kegiatan ekonomi

yang dilakukan penduduk Mesir

adalah pertanian. Daerah pertanian

utama terdapat di sepanjang aliran

Sungai Nil. Daerah pertanian tersebut

dinamakan Lembah Nil. Hasil

pertanian Mesir yaitu kapas, jagung,

tebu, sayuran, dan buah. Kegiatan

ekonomi lain yang dilakukan penduduk adalah pertambangan. Hasil tambang

Mesir yaitu emas, uranium, fosfat, bijh besi, minyak bumi, dan gas alam. Mesir

merupakan negara terbesar keempat penghasil minyak bumi di Afrika. Industri

juga berkembang cukup pesat di Mesir. Industri di Mesir mengolah kapas,

tekstil, dan pakaian.

Kenampakan alam utama Mesir berupa gurun pasir dan pegunungan.

Daratan Mesir terbelah menjadi 2 oleh Terusan Suez. Di bagian timur

adalah Semenanjung Sinai dan di bagian barat merupakan daratan utama.

Kenampakan alam di Semenanjung Sinai dibedakan menjadi 2 bagian. Bagian

utara merupakan gurun pasir. Bagian selatan merupakan pegunungan. Titik

tertinggi dari pegunungan ini adalah Jabal Katrina.

Adapun 90% daratan utama Mesir berupa gurun pasir. Bagian barat dari

daratan utama Mesir adalah Gurun Libya. Di sebelah utara gurun ini terdapat

Depresi Qatara.

Hanya sebagian kecil wilayah

daratan utama yang ditempati. Daerah

tersebut berada di sepanjang aliran

Sungai Nil. Di daerah dekat Sungai

Nil terdapat kota-kota utama di Mesir.

Di tepi Laut Tengah, terdapat Kota

Alexandria. Kota tersebut merupakan

pelabuhan utama Mesir.

Berada di tepi Laut Tengah bagian

barat sungai merupakan Gurun Libya.

Daerah ini tidak memiliki sungai dan

mata air. Terdapat Depresi Qatara

di Gurun Libya. Di daerah timur

membentang pegunungan dan plato

hingga Laut Merah. Puncak tertinggi

Mesir

Gambar 3.48

Sungai Nil.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

IPS SD/MI Kelas VI

100

Mesir adalah Jabal Katrina yang terletak di Semenanjung Sinai. Di daerah

selatan, terdapat Sungai Nil yang mengalir ke utara hingga bemuara di Laut

Merah. Delta sungai ini menjadi lahan subur.

Beberapa ciri khas yang dimiliki Mesir yaitu:

1) terdapat piramida yang merupakan makam raja-raja Mesir,

2) terdapat

spinx,

patung singa berkepala manusia,

3) terdapat Terusan Suez hasil karya Ferdinand de Lesseps yang

menghubungkan antara Laut Merah dengan Laut Tengah,

4) terdapat Sungai Nil yang merupakan sungai terpanjang di dunia.

Salah satu kebiasaan masyarakat Mesir Kuno

adalah mengawetkan jasad orang yang telah mati.

Jasad yang telah diawetkan disebut mumi. Kata

mumi berasal dari Persia yang berarti aspal. Pada

awalnya orang Persia mengira bahwa pembuatan

mumi dilakukan dengan menggunakan aspal.

Proses pembuatan mumi berlangsung

berbulan-bulan. Semua organ tubuh orang yang

mati dikeluarkan, kecuali jantung. Setelah itu

jasad dikeringkan. Setelah kering, jasad diisi

dengan rempah-rempah dan linen. Jasad kemudian

dibungkus dengan linen.

Sumber:

Ensiklopedia Tanya Jawab.

Ensiklopedi

b. Afrika Selatan

Afrika Selatan memiliki luas sekitar 1.224.601 km

2

. Secara geografis, negara

ini terletak di bagian paling selatan daratan Benua Afrika. Afrika Selatan adalah

negara berbentuk republik. Negara ini memiliki 2 ibu kota, yaitu Pretoria dan

Cape Town. Jumlah penduduk Afrika Selatan sebanyak 40.377.000 jiwa.

Sebagian besar tinggal di Cape Town.

Penduduk Afrika Selatan dapat dikelompokkan menjadi 3, yaitu penduduk

asli, orang afrikanes/boer, dan orang Asia. Penduduk asli terbesar adalah

keturunan suku bangsa Zulu. Adapun suku bangsa yang mendiami antara

lain suku bangsa Zulu, Xhosa, Tswana, Sotho, Venda, Tsonga, Ndebele, Swazi,

dan Dedi. Adapun orang afrikaner/boer adalah warga keturunan Belanda

serta pendatang dari Prancis dan Jerman. Bangsa Asia yang tinggal di Afrika

Selatan adalah keturunan India.

Kegiatan ekonomi Afrika Selatan adalah pertanian, industri, dan

pertambangan. Meskipun hanya memiliki lahan pertanian yang sempit, Afrika

Selatan mampu berswasembada untuk kebutuhan makanan seperti, sereal,

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

101

sayur-sayuran, dan tebu. Lahan pertanian Afrika Selatan juga menghasilkan

buah-buahan. Hasil utamanya adalah anggur. Industri Afrika Selatan juga

berkembang pesat. Negara ini menjadi negara industri utama di Benua Afrika.

Kota-kota pusat industri di Afrika Selatan yaitu Cape Town, Johannesburg,

Port Elizabeth, dan Durban. Hasil industri utama Afrika Selatan adalah bahan

kimia, tekstil, kertas, barang elektronik, dan senjata.

Gambar 3.49

Suku Bushman.

Sumber:

Ensiklopedia Geografi.

Gambar 3.50

Penambangan emas di Afrika Selatan.

Sumber:

Microsoft Encarta 2005.

Afrika Selatan memiliki kekayaan bahan tambang. Hasil pertambangan

utama negara tersebut adalah emas, mangan, krom, dan intan. Afrika Selatan

merupakan penghasil emas terbesar di dunia.

Kenampakan utama Afrika Selatan dibedakan menjadi 2, yaitu daerah

pantai dan daerah plato tinggi.

1) Daerah pesisir pantai

Afrika Selatan memiliki garis pantai pada 2 samudra, yaitu Samudra Hindia

dan Samudra Atlantik. Dataran pantai merupakan daerah yang subur. Daerah

pantai menjadi pintu gerbang menuju Tebing Besar (

Great Escorpment

). Tebing

Besar menjadi batas antara daerah pesisir pantai dengan daerah plato. Tebing

Besar membentang mulai dari pantai Samudra Hindia ke daerah pedalaman.

Titik tertinggi dari Tebing Besar adalah Pegunungan Drakenberg.

2) Daerah plato

Daerah plato dibedakan menjadi 2, yaitu Highveld di utara dan Middle

Veld di selatan. Highveld merupakan daerah padang rumput yang berbukit-

bukit. Di sebelah timur laut Highveld terdapat Bushveld. Daerah ini berupa

padang rumput yang dikelilingi sedikit pepohonan. Middle Veld merupakan

lahan kering. Di daerah plato selatan terdapat Gurun Kalahari dan Gurun

Namib.

Kenampakan alam lain Afrika Selatan adalah danau dan sungai. Afrika

Selatan tidak memiliki danau besar. Sungai besar yang ada di Afrika Selatan

adalah Sungai Oramye, Sungai Vaal, dan Sungai Lipompo. Sungai Oranye

adalah sungai terpanjang di negara tersebut. Sungai ini melintasi daerah

Highveld.

IPS SD/MI Kelas VI

102

Ciri khas yang dimiliki Afrika Selatan yaitu:

1) memiliki 2 ibu kota,

2) memiliki garis pantai sekaligus di 2 samudra,

3) menjadi negara penghasil anggur terbaik di dunia,

4) menjadi negara penghasil emas terbesar di dunia.

5. Benua Australia

Australia adalah nama sebuah benua. Di benua tersebut terdapat satu

negara dengan nama yang sama, yaitu Australia. Wilayahnya mencakup

seluruh Benua Australia dan beberapa pulau di sekitarnya.

Orang yang pertama kali menggunakan kata

australia

adalah Alexander

Dalrymple. Kata tersebut dimunculkan dalam bukunya yang berjudul

An

Historical Collection of Voyages and Discoveries in the South Pacific Ocean

pada

tahun 1771. Arti kata

australia

dalam buku tersebut adalah seluruh kawasan

Pasifik Selatan. Tokoh lain yang juga memopulerkan kata

australia

adalah

Matthew Flinders. Kata tersebut tercantum dalam bukunya yang berjudul

A

Voyage to Terra Australis

tahun 1814. Baru kemudian pada tahun 1824, kata

australia

resmi digunakan pemerintah Inggris sebagai nama benua. Namun

jauh pada masa sebelum penemuan Benua Australia, orang-orang Romawi

telah menggunakan kata

australis

yang dalam bahasa latin berarti selatan. Pada

masa Romawi, beredar cerita mengenai

Terra Australis Incognita

atau “daerah

di selatan yang tidak diketahui”.

Pada mulanya Australia digunakan sebagai tempat pembuangan

narapidana Kerajaan Inggris. Pemerintah Inggris membangun penjara di

tempat yang sekarang dikenal dengan nama Sydney.

Pada tahun 1851 ditemukan emas di Australia. Semenjak itu, orang-

orang Eropa mulai berdatangan ke Australia. Penemuan emas tidak hanya

memberikan harapan bagi para narapidana, tetapi juga orang-orang yang

dengan sengaja pindah ke Australia.

Jumlah penduduk Australia saat ini mencapai 19.485.000 jiwa. Sebagian

besar penduduk memeluk agama Katolik Roma. Mereka menggunakan bahasa

Inggris sebagai bahasa utama.

Lakukan kegiatan berikut bersama teman sebangkumu!

1. Ciri khas yang dimiliki suatu negara dapat berupa kenampakan alam

maupun kenampakan buatan. Nah sekarang coba kamu cari ciri khas dari

10 negara di dunia!

2.

Bacalah referensi dari berbagai sumber, seperti bacaan, internet, media

massa, dan sebagainya!

Eksplorasi

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

103

Kegiatan ekonomi utama Australia adalah pertanian, pertambangan,

peternakan, dan industri. Daerah pertanian utama di Australia adalah:

1) New South Wales, Queensland, Victoria, dan Australia Barat sebagai daerah

penghasil gandum,

2) Queensland dan New South Wales sebagai daerah penghasil tebu,

3) Tasmania sebagai daerah penghasil sayuran.

Daerah pertambangan Australia yaitu:

1) New South Wales dan Queensland sebagai daerah tambang batu bara,

2) Queensland, Australia Barat, dan Victoria sebagai daerah tambang minyak

bumi,

3) Kolgarli dan Kalgori sebagai daerah tambang emas,

4) Australia Barat dan Tanjung York sebagai daerah tambang bauksit,

5) Australia Barat, Victoria, dan Tasmania sebagai daerah tambang besi.

Kegiatan peternakan Australia adalah peternakan sapi dan biri-biri. Daerah

peternakan terdapat di Queensland, New South Wales, Victoria, dan Australia

Selatan. Daerah-daerah tersebut memiliki padang rumput yang luas, sehingga

sesuai untuk lahan peternakan. Hasil dari kegiatan peternakan adalah wol,

susu, kulit, mentega, dan daging.

Adapun industri yang berkembang di Australia adalah mesin, mobil, kapal,

elektronika, besi baja, bahan makanan dan peralatan kedokteran. Kota industri

utama Australia yaitu Sydney, New Costle, Brisbane, Hobart, Adealaide, dan

Perth.

Australia memiliki ciri khas sebagai berikut:

1) memiliki gedung opera Sydney,

2) terdapat hewan khas, yaitu kanguru,

3) negara penghasil wol terbesar di dunia,

4) negara penghasil batu bara terbesar di dunia.

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!

1.

Uraikan kegiatan ekonomi Amerika Serikat!

2.

Bagaimana keadaaan alam di Cina?

3.

Apa saja ciri khas Afrika Selatan?

4.

Sebutkan negara-negara yang tergabung dalam Kerajaan Inggris Raya!

5.

Mengapa Belanda disebut Negara Kincir Angin?

Uji Diri

IPS SD/MI Kelas VI

104

• Bumi terbagi atas benua-benua.

• Benua adalah daratan yang cukup luas di permukaan bumi.

• Bumi dikelilingi oleh samudra dan laut.

• Samudra yang ada di bumi yaitu Samudra Pasifik, Samudra Atlantik,

Samudra Hindia, dan Samudra Arktik.

• Laut yang ada di bumi antara lain Laut Cina Selatan, Laut Karibia,

Laut Andaman, dan Laut Tengah. Laut terluas adalah Laut Cina

Selatan.

• Benua Asia dibagi menjadi 5 kawasan, yaitu Asia Tenggara, Asia

Barat, Asia Selatan, Asia Timur, dan Asia Tengah.

• Kawasan Asia Barat dikenal dengan sebutan Timur Tengah.

• Benua Eropa dibagi menjadi 5 kawasan, yaitu Eropa Utara, Eropa

Barat, Eropa Tengah, Eropa Selatan, dan Eropa Timur.

• Di kawasan Eropa Selatan terdapat negara-negara Balkan, yaitu

negara yang terletak di Semenanjung Balkan. Negara-negara

tersebut yaitu Kroasia, Bosnia Herzegovina, Serbia, Montenegro,

Macedonia, Albania, dan Yunani.

• Di kawasan Eropa Timur terdapat negara-negara yang disebut

Negara Baltik, yaitu negara-negara yang berada di sekitar Laut

Baltik. Negara-negara tersebut yaitu Latvia, Lithuania, Estonia,

Belarusia, Ukraina, Moldova, Rumania, dan Bulgaria.

• Benua Amerika di bagi ke dalam 3 kawasan yaitu Amerika Utara,

Amerika Tengah, dan Amerika Selatan.

• Benua Afrika terbagi menjadi 5 kawasan, yaitu Afrika Utara, Afrika

Selatan, Afrika Tengah, Afrika Barat, dan Afrika Timur

• Benua Australia terletak di antara Samudra Hindia dan Samudra

Pasifik di sebelah selatan.

• Benua di bumi yang tidak berpenghuni yaitu Benua Antartika.

• Benua Australia terdiri atas 6 negara bagian dan 2 daerah

teritorial.

Inti Sari

Bab 3.

Kenampakan Alam Dunia

105

I.

Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban

yang tepat!

1.

Korea dan RRC merupakan batas negara Jepang sebelah ....

a. timur

c. utara

b. barat

d. selatan

2.

Letak astronomis Benua Eropa adalah pada garis lintang ....

a. 71

o

8’ LU – 36

o

LU

c. 66

o

LU – 9

o

30’ LU

b. 81

o

LU – 30

o

LU

d. 60

o

LU – 95

o

LU

3.

Sungai yang bermuara di Laut Kaspia adalah Sungai ....

a. Volga

c. Dan

b. Ural

d. Rione

4.

Berikut ini yang merupakan negara di kawasan Eropa Barat adalah ....

a. Yunani

c. Luksemburg

b. Finlandia

d. Lithuania

5.

Pegunungan terpanjang di Eropa adalah ....

a. Balkan

c. Pyrene

b. Karpathia

d. Alpen

Geologis

: berkaitan dengan komposisi, struktur, dan sejarah

bumi

Iklim

: keadaan hawa pada suatu daerah dalam jangka waktu

tertentu

Kawasan

: daerah tertentu dengan ciri-ciri tertentu

Penduduk

: orang yang mendiami suatu tempat

Pesisir

: tanah datar berpasir di pantai

Planet

: planet yang tidak mengeluarkan cahaya atau panas.

Produsen : penghasil barang

Tata surya

: tatanan yang terdiri dari matahari sebagai pusat

peredaran planet

Ingatlah Selalu

Penilaian Tertulis

IPS SD/MI Kelas VI

106

6.

Australia dan Tasmania dihubungkan oleh Selat ....

a. Torrens

c. Bass

b. Dundons

d. Clarence

7.

Gunung tertinggi di Benua Afrika adalah Gunung ....

a. Kosciusko

c. Elbrus

b. Aconcagua

d. Kilimanjaro

8.

Gunung tertinggi di Benua Amerika adalah ....

a. Aconcagua

c. Elbrus

b. Kosciusko

d. Kilimanjaro

9.

Sungai terpanjang dan terluas di Benua Amerika adalah ....

a. Mississippi

c. Missouri

b. Amazon

d. Tenenesse

10. Benua Amerika mengalami 4 iklim, karena ....

a. wilayah Benua Amerika sangat luas

b. wilayah Benua Amerika memanjang dari kutub utara hingga kutub

selatan

c. Benua Amerika memiliki pantai terpanjang di dunia

d. Benua Amerika terdiri dari sungai, danau, gunung, dan teluk

II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang

jelas dan tepat!

1.

Sebutkan 5 pegunungan yang berada di Benua Asia!

2.

Sebutkan batas-batas Benua Asia!

3.

Bagaimana pembagian iklim di Benua Eropa?

4.

Sebutkan ciri khas Benua Australia!

5.

Sebutkan 4 danau yang terkenal di Amerika!

1.

Gambarlah peta salah satu benua, kemudian tandailah kenampakan

alam pentingnya!

2. Amati peta-peta benua, kemudian tuliskan persamaan maupun

perbedaan kenampakan yang kamu temui berdasarkan peta

tersebut!

Penilaian Proyek

Ulangan Semester 1

107

I.

Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban

yang tepat!

1.

Daerah penggembalaan terluas di Argentina adalah ....

a.

Depresi Qatara

c. Pegunungan Andes

b. Patagonia

d. Pegunungan Appalachia

2.

Kota pelabuhan terbesar di Mesir adalah ....

a. Alexandria

c. Cape Town

b. Kairo

d. Johannesburg

3.

Letak astronomis Provinsi Bangka Belitung adalah ....

a. 4

o

– 6

o

LS dan 119

o

– 121

o

BT

b. 1

o

– 5

o

LS dan 104

o

– 109

o

BT

c. 1

o

– 4

o

LS dan 120

o

– 124

o

BT

d. 1

o

– 3

o

LS dan 101

o

– 104

o

BT

4. Usaha yang dapat dilakukan untuk melestarikan komunitas laut

adalah ....

a. menangkap ikan dengan jaring yang lubangnya kecil

b. menanam pohon bakau di sepanjang pantai

c. membuang limbah ke laut

d. merusak terumbu karang

5.

Batas wilayah Zona Ekonomi Eksklusif adalah ... mil.

a. 12

c. 200

b. 50

d. 350

6.

Usaha pemanfaatan sumber-sumber alam dinamakan ....

a. abrasi

c. eksplorasi

b. erosi

d. eksploitasi

7. Negara yang diterima menjadi anggota ASEAN pada tanggal 16

Desember 1998 adalah ....

a. Laos

c. Kamboja

b. Myanmar

d. Vietnam

8.

Dua negara penghasil beras terbesar di Asia Tenggara adalah ....

a. Filipina dan Vietnam

b. Kamboja dan Laos

c. Thailand dan Myanmar

d. Singapura dan Indonesia

Ulangan Semester 1

IPS SD/MI Kelas VI

108

9. Daerah paling sempit dari tanah genting di Thailand terdapat di

Kota ....

a. Rat

c. Phet

b. Suphan

d. Kra

10. Yordania termasuk wilayah Asia ....

a. Utara

c. Timur

b. Selatan

d. Barat

11. Pegunungan di RRC bagian barat adalah ....

a. Chang Bai

c. Tuman

b. Popi Shan

d. Kunlun

12. Batas

antara Benua Eropa dengan Benua Asia adalah Pegunungan ....

a. Ural

c. Alpen

b. Andes

d. Himalaya

13. Berikut

ini yang tidak termasuk bangsa-bangsa yang mendiami Benua

Eropa adalah ....

a. Germania

c. Keit

b. Maori

d. Slovakia

14. Senjata khas penduduk asli Australia adalah ....

a. mandau

c. boomerang

b. pedang

d. panah

15. Batas sebelah utara Australia adalah .....

a. Samudra Hindia

c. Laut Tasman

b. Samudra Pasifik

d. Laut Timur

16. Depresi Qatara terletak di negara ....

a. Qatar

c. Zaire

b. Mesir

d. Aljazair

17. Negara yang tidak dilalui Sungai Nil adalah ....

a. Ethiopia

c. Somalia

b. Mesir

d. Sudan

18. Berdasarkan letak astronomisnya, B

enua Amerika memiliki ...

iklim.

a. 1

c. 3

b. 2

d. seluruh tipe

19. Penduduk asli Benua Amerika adalah suku ....

a. Maori

c. Badui

b. Indian

d. Aborigin

20. Semenanjung Sinai terdapat di negara ....

a. Mesir

c. Libya

b. Aljazair

d. Tunisia

Ulangan Semester 1

109

21. Australia semula disebut

Terra Australis Incognito,

yang artinya ....

a. tanah baru di dunia selatan

b. benua selatan tidak berpenghuni

c. daerah selatan yang tidak diketahui

d. tanah tandus dan tidak dikenal

22. Terumbu karang di daerah timur Australia disebut ....

a. The Great Dividing Range

b. The Great Barriers Reef

c. The Great Artesian Basin

d. The Great Watershed

23. Plato di Afrika bagian utara dan barat disebut ....

a. Afrika Bawah

b. Afrika Atas

c. Afrika Tengah

d. Great Riff Valley

24. Komoditas pertanian utama Prancis adalah ....

a. strowberi

b. gandum

c. barley

d. anggur

25. Negara yang tidak termasuk dalam kawasan Skandinavia yaitu ....

a. Swedia

b. Denmark

c. Finlandia

d. Swiss

26. Dataran tinggi yang terdapat di Amerika Serikat yaitu ....

a. Dataran Tinggi Kolorado

b. Dataran Tinggi Meksiko

c. Dataran Tinggi Guyana

d. Semenanjung Yucatan

27. Daerah pertanian jagung di Amerika Serikat disebut ....

a. spring wheat

b. wheat belt

c. corn belt

d. cotton belt

28. Berikut ini yang bukan merupakan suku bangsa asli Benua Amerika

yaitu ....

a. Inca

b. Apache

c. Mohican

d. Kelt

IPS SD/MI Kelas VI

110

29. Kota pusat kesenian di Amerika Serikat adalah ....

a. Chicago

b. New York

c. Philadelpia

d. California

30. Penduduk Laos mayoritas beragama ....

a. Shinto

b. Buddha

c. Hindu

d. Kong Hu Cu

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!

1.

Tanjung Pinang adalah ibu kota Provinsi ....

2.

Selat Sunda adalah laut penghubung Pulau Jawa dengan ....

3.

Jumlah provinsi di Indonesia tahun 2004 adalah ... provinsi.

4. Wilayah laut teritorial Indonesia mengalami perkembangan diukur

dari ....

5.

Pabrik pupuk urea amoniak di Indonesia terdapat di Provinsi ....

6.

New Kip adalah mata uang negara ....

7.

Lagu kebangsaan Myanmar adalah ....

8.

Teritorial Australia Utara beribu kota di ....

9.

Gunung Fuji terletak di Pulau ....

10. Istana presiden Amerika Serikat disebut ....

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang

jelas dan tepat!

1.

Mengapa laut dan perairan di antara pulau-pulau menjadi pemersatu

Indonesia?

2.

Apa saja yang menjadi dasar pemekaran provinsi di Indonesia?

3.

Sebutkan negara-negara di kawasan Asia Tenggara!

4.

Sebut dan jelaskan iklim di Benua Eropa!

5.

Sebutkan karakteristik Benua Amerika!